Top Picks

10 It-Bags Gucci 2025 yang Siap Bikin Gaya Kamu Makin Standout

13 hours ago
Related Brands:

Siapa disini yang menyukai koleksi tas dari Gucci? Brand asal Italia ini memang selalu tahu cara mencuri perhatian lewat desain yang timeless tapi tetap relevan dengan tren masa kini. Di tahun 2025, Gucci kembali menghadirkan deretan tas yang siap jadi pusat perhatian.

Koleksi Fall/Winter 2025 dari Gucci (sumber gambar: gucci.com) Koleksi Fall/Winter 2025 dari Gucci (sumber gambar: gucci.com)

Pada koleksi terbaru season ini, Gucci berhasil memadukan gaya klasik dengan sentuhan modern. Kalau kamu sedang mencari it-bag untuk menemani gaya di tahun ini, voilà.id berhasil merangkum 10 koleksi tas Gucci 2025 yang wajib masuk wishlist-mu. Siap-siap jatuh cinta pada pandangan pertama!

10 Koleksi Tas Gucci 2025

1. Gucci Siena

Koleksi tas Gucci 2025 yang pertama adalah Siena Bag. Tas ini menarik perhatian pada runway Fall/Winter 2025 lalu. Tas ini disebut-sebut sebagai evolusi dari Horsebit, salah satu signature brand Gucci.

Siena bag memiliki desain yang structured dengan detail half Horsebit clasp di bagian depan. Sentuhan logam berwarna emas memberi kesan mewah, sementara material kulit halus yang digunakan membuatnya terlihat sleek dan sophisticated.

Siena Bag, koleksi tas terbaru Gucci (sumber gambar: gucci.com)

1. Gucci Siena

2. Gucci Horsebit 1955

Setelah kemunculan Siena Bag yang modern dan sleek, Gucci melanjutkan perayaan warisannya lewat Horsebit 1955 dalam koleksi Fall/Winter 2025. Tas ini bukan sekadar aksesori, tapi representasi dari sejarah panjang rumah mode Gucci. Nama 1955 sendiri diambil dari tahun saat detail horsebit pertama kali diperkenalkan.

Struktur tasnya dibuat lebih soft dengan material kulit premium yang lembut saat disentuh, menampilkan horsebit clasp berwarna emas yang tetap menjadi fokus utama. Palet warnanya juga terasa lebih segar: dari warna klasik seperti hitam dan beige, hingga sentuhan baru seperti soft yellow yang tampil mencolok di runway.

Gucci Horsebit 1955 yang soft (sumber gambar: https://www.gucci.com/int/en/ms/fall-winter-25-fashion-show/details/)

2. Gucci Horsebit 1955

3. Gucci Beatrix Tote Bag

Koleksi tas Gucci 2025 selanjutnya adalah Beatrix tote bag yang juga diperkenalkan pada koleksi Fall/Winter 2025. Berbeda dengan Siena dan Horsebit 1955 yang lebih terstruktur, Beatrix tampil dengan siluet yang lebih relaxed, menghadirkan kesan effortless sekaligus elegan.

Beatrix tote bag memiliki detail Horsebit pada tali bahunya menjadi aksen ikonis yang langsung mengingatkan kita pada identitas Gucci. Sementara bentuk tote-nya yang besar memberi ruang lega untuk semua kebutuhan harian mulai dari laptop, pouch, hingga essentials lainnya.

Gucci Beatrix Tote Bag (sumber gambar: https://www.purseblog.com/gucci/gucci-fall-2025-is-both-an-ode-to-its-past-and-a-love-letter-to-its-future/)

3. Gucci Beatrix Tote Bag

4. Gucci Bamboo 1947

Salah satu lini ikonis yang kembali mencuri perhatian di koleksi Fall/Winter 2025 adalah Gucci Bamboo Bag. Tas ini dikenal dengan handle bambunya yang khas. Bamboo bag sendiri pertama kali diperkenalkan pada tahun 1947 dan di musim ini, Gucci membawanya kembali dengan nuansa yang lebih lembut dan kontemporer.

Koleksi Fall/Winter 2025 ini memang menyoroti “codes that are integral to the house”, termasuk Horsebit, GG motif, dan tentu saja, Bamboo. Artinya, kehadiran lini ini bukan sekadar nostalgia, tapi bentuk penghormatan terhadap warisan Gucci yang terus berevolusi mengikuti zaman.

Liu Wen dengan Gucci Bamboo 1947 (sumber gambar: https://vogue.ph/fashion/liu-wens-gucci-bamboo-1947/)

4. Gucci Bamboo 1947

5. Gucci Softbit

Koleksi tas Gucci 2025 selanjutnya adalah Gucci Softbit. Tas ini menarik perhatian di runway Fall/Winter 2025 dengan versi shearling. Tas ini menghadirkan volume besar, tekstur lembut, dan siluet half-moon yang ikonis.

Meskipun ada yang versi leather-nya, tetapi versi shearling berbulu dari Softbit memancarkan kesan hangat dan playful tanpa kehilangan sentuhan luxury khas Gucci. Detail oversized half Horsebit berwarna emas di bagian depan menjadi satu-satunya elemen metalik yang menyeimbangkan tekstur lembutnya, menciptakan harmoni antara cozy dan couture.

Gucci Softbit yang Playful (sumber gambar: https://www.purseblog.com/gucci/gucci-fall-2025-is-both-an-ode-to-its-past-and-a-love-letter-to-its-future/)

5. Gucci Softbit

6. Gucci Blondie Bag

Koleksi tas Gucci 2025 selanjutnya adalah Blondie bag. Diperkenalkan di runway Gucci Cruise 2025 yang digelar di Tate Modern, London, Gucci Blondie Bag menjadi salah satu tas paling mencuri perhatian tahun ini. Koleksi ini membawa kembali glamor era 1970-an, dikemas dengan sentuhan modern khas era Sabato De Sarno.

Tas ini menampilkan logo interlocking G berukuran besar di bagian depan, dikelilingi desain melingkar yang lembut dan feminin. Dibuat dari kulit halus dengan struktur minimalis, Blondie Bag menawarkan kesan retro-chic yang bisa langsung mengubah tampilan sederhana jadi lebih berkarakter.

Gucci Blondie bag (sumber gambar: https://www.purseblog.com/gucci/gucci-cruise-25-puts-the-blondie-in-the-spotlight/)

6. Gucci Blondie Bag

7. Gucci 73 Bag

Jika berbicara soal deretan tas Gucci tahun 2025, kita tidak bisa meninggalkan Gucci 73 Bag. Tas ini masuk ke dalam koleksi Spring/Summer 2025 yang terinspirasi dari semangat tahun 1973, era ketika rumah mode Italia ini mulai dikenal sebagai simbol gaya global.

Mengusung bentuk bucket bag klasik, model ini tampil dalam siluet lembut dengan sentuhan half-Horsebit hardware menegaskan keseimbangan antara gaya retro dan sentuhan modern khas Sabato De Sarno. Desainnya membuat tas ini terasa santai, tapi detail finishing dan struktur tali bahunya tetap menunjukkan craftsmanship khas Gucci.

Gucci 73 Bag (Sumber gambar: https://www.gucci.com/dk/en_gb/ms/women-spring-summer-2025-fashion-show/looks/?look=look-03)

7. Gucci 73 Bag

8. Gucci Go Bag

Selain 73 Bag, Gucci juga memperkenalkan Go Bag pada pagelaran Spring/Summer 2025. Sesuai namanya, Go Bag dirancang untuk perempuan dinamis yang ingin tampil chic tanpa ribet. Dengan bentuk mungil tapi terstruktur, tas ini memadukan sisi fungsional dan kemewahan khas Gucci dalam satu paket yang ringkas dan stylish.

Dibuat dari bahan kulit lembut dan kanvas GG, tas ini dilengkapi tali rantai metalik sehingga kamu bisa memakainya sebagai shoulder bag elegan atau crossbody kasual. Palet warna yang ditawarkan juga lebih berani dari hitam klasik, hijau tua, hingga merah Rosso Ancora yang jadi warna khas era baru Gucci.

Gucci Go Bag (sumber gambar: https://bagaholicboy.com/2025/02/gucci-ss25-gucci-go-small-shoulder-bag

8. Gucci Go Bag

9. Gucci GG Marmont

Salah satu ikon paling dikenali dari Gucci kembali tampil memukau di musim Fall/Winter 2025. GG Marmont Bag hadir dengan pembaruan halus. Koleksi kali ini menghadirkan fresh colors for the season, mulai dari butter yellow, lilac, hingga light blue membuat Marmont tampil lebih ringan dan playful tanpa kehilangan kesan elegannya.

Dengan pembaruan ini, GG Marmont FW25 bukan sekadar ikon yang dipertahankan, tapi simbol bagaimana Gucci merayakan kontinuitas: menjaga esensi lamanya sambil memberi ruang bagi interpretasi yang lebih modern dan relevan.

Gucci GG Marmont Butter Yellow (sumber gambar: https://www.purseblog.com/gucci/the-new-gucci-marmont-is-here-in-a-trio-of-fresh-colors/)

9. Gucci GG Marmont

10. Gucci B Bag

Menutup deretan koleksi tahun ini, Gucci B Bag dari koleksi Cruise 2025 hadir sebagai bentuk reinterpretasi dari desain arsip Gucci yang legendaris. Tas ini membawa aura vintage khas rumah mode Italia, tapi dengan siluet yang terasa lebih relaxed dan modern.

Dengan bentuk semi-lengkung dengan struktur lembut, B Bag memancarkan kesan effortless yang tetap elegan. Tali bahu panjang yang bisa disesuaikan memungkinkan tas ini dipakai sebagai shoulder bag maupun crossbody, menjadikannya pilihan ideal untuk gaya smart casual sehari-hari.

Gucci B Bag (sumber gambar: gucci.com)

10. Gucci B Bag

Koleksi Gucci 2025 menjadi definisi baru dari kemewahan yang lembut sekaligus relevan. Dari Siena hingga B Bag, semuanya dirancang untuk menemani setiap sisi dirimu. Jadi, tas mana yang paling kamu inginkan tahun ini? Temukan koleksi Gucci terbaru dan lengkapi gayamu hanya di voilà.id.

Share this article