Site icon edit.voila.id

10 Merk Branded Classy yang Wajib Kamu Tahu, Terkenal di Seantero Dunia!

merk branded

Berapa banyak nama brand fashion yang kamu tahu? Apakah kamu juga mengoleksi produknya? Dunia fashion memang identik dengan wanita dan beberapa merk branded terkenal sudah cukup familiar di telinga. Produk yang dirilis dibuat dari bahan berkualitas tinggi, dikerjakan oleh perajin profesional dengan skill craftsmanship hebat, dan dirancang dengan desain menawan.

Hal ini membuat brand-brand tersebut bisa tetap eksis hingga sekarang walaupun sudah berusia lebih dari abad. Bahkan, produknya banyak dikoleksi oleh selebriti dunia. Nah kali ini, voilà.id akan ajak kamu untuk mengulik tentang 10 rumah mode terkenal yang memiliki koleksi tas elegan dan classy. Penasaran? Yuk, simak artikel di bawah ini sampai selesai!

1. Louis Vuitton

Rihanna memakai tas Louis Vuitton
https://www.nigerianlawschool.edu.ng/

Rumah mode Louis Vuitton didirikan pada tahun 1854 di Paris, Prancis, oleh Louis Vuitton. Merk branded terkenal ini sudah cukup populer di kalangan fashionista hingga profesional yang ingin tampil elegan dan berkelas. Memakai produk Louis Vuitton juga menjadi simbol status atas kesuksesan dan karir. Perlu kamu ketahui bahwa semua tas Louis Vuitton itu handmade dan perusahaan ini memiliki standar tinggi untuk craftsmanship. Brand ini berhasil mempertahankan daya tariknya hingga kini dengan terus melakukan inovasi, mempertahankan kualitas tas yang dirilis, dan bertekad untuk memenuhi permintaan konsumen sehingga produknya pun beragam.

2. Christian Dior

Jennifer Lopez memakai tas Christian Dior
https://www.vogue.com/article/celebrities-controversial-wedge-heels

Dibangun pada tahun 1946 di Paris, Prancis, oleh Christian Dior, brand ini menjadi salah satu fashion house paling ikonis di dunia. Christian Dior juga sudah sejak lama dikait-kaitkan dengan kemewahan, anggun, dan style timeless. Dalam beberapa tahun terakhir, brand ini melakukan gebrakan berani dengan merancang desain produk lebih fresh dan inovatif. Tidak lagi menggunakan desain dan warna kalem yang secara tradisional identik dengan brand ini. 

Christian Dior sudah berani menggunakan warna dan cetakan bold misalnya menggunakan corak warna fuchsia, coral, lime green, serta cetakan yang eye-catching seperti cetakan hewan, garis-garis, dan polkadot. Hal ini dilakukan untuk menarik pasar anak muda dan fashionista yang ingin tampil fresh. Tidak hanya itu, Christian Dior juga mulai menggunakan material yang sustainable untuk mengurangi dampak lingkungan dan memperkenalkan material yang eco-friendly seperti organic cotton dan polyester daur ulang. 

3. Fendi

Song Hye Kyo memakai tas Fendi
https://www.voguehk.com/zh/tag/peekaboo/

Fendi juga menjadi merk branded terkenal yang didirikan oleh Eduardo dan Adele Fendi pada tahun 1925 di Roma. Brand ini memiliki ciri khas logo double ‘F’ yang mudah dikenali. Mulanya, Fendi memasarkan produk leather dan menggantinya dengan fur product. Setelah lebih dari satu abad berdiri, Fendi memberi inspirasi bagi desainer kreatifnya untuk terus menghadirkan produk-produk original baru dan inovatif dengan mempertahankan koleksi yang tetap  affordable. Dan kini, kamu dapat menemukan berbagai produk Fendi, mulai dari ready-to-wear, fur product, tas, sepatu, wewangian, eyewear, jam tangan, dan aksesori. 

4. Chanel

Hilary Duff memakai tas Chanel

Natura


Bagi kaum hawa yang peka dengan dunia fashion, brand Chanel ini tentu sudah tidak asing lagi. Chanel sendiri adalah luxury fashion house asal Paris, Prancis, yang didirikan pada tahun 1910 oleh Gabrielle Bonheur Chanel atau lebih dikenal dengan Coco Chanel. Penggunaan dua huruf ‘C’ atau disebut double CC digunakan sebagai logo yang cukup populer. Logo ‘CC’ ini juga menjadi simbol fashion berkualitas yang cool dan chic. Produk Chanel yang banyak disukai adalah anting-anting, handbag, dan dress dengan desain fashionable. Brand ini juga disukai oleh wanita muda pecinta mode karena desainnya sederhana, tetapi terlihat elegan dan glamor. Desain yang timeless dan kualitas yang tidak perlu diragukan lagi membuat produk Chanel berhasil menarik hati fashionista.

5. Prada

Miranda Kerr memakai tas Prada
https://www.purseblog.com/throwback-thursday/throwback-thursday-celebs-and-their-prada-bags-part-ii/

Prada adalah luxury fashion house yang didirikan di Milan oleh Mario Prada pada tahun 1913 dan memiliki spesialisasi pada produk leather. Selama lebih dari 100 tahun, Prada telah mendesain dan menjual berbagai produk handbag, ready-to-wear, sepatu, serta aksesori untuk wanita, pria, dan anak-anak.


Baca juga : 7 Tips Membeli Tas Branded, Dijamin Bikin Kamu Makin Glamor!

Produk Prada dibuat dari material berkualitas tinggi, memiliki tampilan klasik, sekaligus unik sehingga tidak pernah mengecewakan penggemar setianya. Style Prada juga beda dengan yang lain karena desainnya minimalis, tetapi bersahaja dan sering kali menonjolkan clean line, warna-warna netral, dan bentuk simple.

6. Saint Laurent

Jessica Alba memakai tas Saint Laurent
https://garderobemannen.no/

Saint Laurent atau lebih dikenal dengan YSL didirikan oleh Yves Saint Laurent dan mitranya Pierre Bergé pada tahun 1962. Logo YSL yang terkenal ini didesain oleh A.M. Cassandre pada tahun 1963. Pada awal karirnya, Yves Saint Laurent memperkenalkan estetika halus dan teatrikal ke kancah haute couture Paris. Ia selalu berhasil menemukan desain tepat, antara fungsionalitas dan keanggunan, serta menghadirkannya pada street fashion di runway

Saint Laurent menciptakan siluet lebih ringan dan menawarkan tampilan Parisian-chic look yang edgy sekaligus elegan. Saint Laurent juga kerap memadukan art dan fashion dalam produknya. Jadi, tidak mengherankan jika produk Saint Laurent sering menampilkan desain yang dipengaruhi oleh busana tradisional Tiongkok serta tema Pop Art, Ballets Russes, dan Picasso.

7. Gucci

IU memakai tas Chanel
https://www.wikitree.co.kr/articles/640290

Brand Gucci didirikan oleh Guccio Gucci pada tahun 1921 di Florence, Italia. Di bawah kepemimpinan Aldo Gucci (anak laki-laki Guccio), Gucci menjadi brand yang makin dikenal di seluruh dunia dan menjadi ikon pada periode Dolce Vita Italia. Gucci dapat mencapai kesuksesan karena fokus menciptakan identitas brand yang kuat dan menawarkan pengalaman unik bagi konsumen. Dan kini, Gucci menjadi salah satu rumah mode high-end yang cukup disegani di kalangan fashionista

Brand ini hanya menggunakan bahan baku terbaik, desain yang detail, elemen desain khas seperti logo double ‘G’, dan mempekerjakan perajin profesional untuk menghasilkan produk mewah, berkelas, dan dihormati. Di tengah persaingan ketat di dunia fashion, Gucci juga terus melakukan diversifikasi misalnya dengan melakukan inovasi dan membuat desain yang bold untuk memperkuat identitas brand serta menghasilkan produk yang fresh dan trendy.

8. Burberry

Burberry adalah luxury brand asal Inggris yang didirikan oleh Thomas Burberry pada tahun 1856. Pada awal brand ini dibangun, Burberry memiliki idealisme untuk merancang pakaian yang dapat melindungi orang-orang dari cuaca Inggris yang berganti-ganti. Selain itu, Burberry juga makin dikenal tidak hanya desain dan menjual pakaian yang fashionable, tetapi juga melahirkan inovasi yang dibuat oleh pendirinya. Hal itu terjadi saat Thomas Burberry menemukan gabardina, yaitu bahan katun weatherproof yang digunakan untuk membuat trench coat Burberry. 

Selain trench coat Burberry yang terkenal, brand ini juga populer dengan Burberry check dan logo ‘Equestrian Knight’ hingga menjadi unique selling point. Dan dengan berjalannya waktu, Burberry kemudian dikenal sebagai produsen high-end clothing, handbag, serta aksesori yang cool dan elegan. Pencinta fashion juga menyukai Burberry karena menawarkan berbagai kategori produk yang high-quality, inovatif, dan desain yang modern sekaligus klasik.

9. Bottega Veneta

Margot Robbie dengan tas Bottega Veneta
https://stylepostcards.com/

Bottega Veneta adalah brand asal Vicenza, Italia, yang didirikan pada tahun 1966 oleh Michele Taddei dan Renzo Zengiaro. Brand ini merancang barang-barang dari kulit yang artisanal sekaligus mengembangkan desain tenun leather khas yaitu Intrecciato yang langsung menjadi look ikonis Bottega Veneta. Sebagai fashion house asal Italia, tidak mengejutkan jika brand ini terkenal dengan leather craftsmanship-nya. 

Bottega Veneta juga merilis produk beragam dan hanya menggunakan leather dengan kualitas premium, mulai dari tas, sepatu, clothing, dompet, jewelry, dan aksesori. Bottega Veneta yang memiliki akar sebagai ‘Made-in-Italia’ fokus pada craftsmanship luar biasa pada material leather dan merancang produk dengan desain indah serta memiliki tampilan klasik dan timeless

10. Goyard

Ashley Roberts
https://rwdf.cra.wallonie.be/fr/fcebcinshop/celebrities/celebs-carry-gucci-and-goyard-in-london-loewe-in-nyc-hermes-in-tel-aviv/

Goyard adalah brand yang didirikan oleh Pierre Francois Martin di Paris, Prancis, pada tahun 1792. Awalnya, brand ini lebih dikenal sebagai Maison Martin dan Maison Morel, tetapi diubah menjadi Maison Goyard sejak kepemimpinan François Goyard pada tahun 1853. Goyard sendiri adalah luxury brand yang telah beroperasi lebih dari dua abad dan terus mempertahankan eksistensinya hingga sekarang. Kualitas leather, stitching, dan desain leather khas dengan price tag-nya mencerminkan komitmen Goyard untuk hanya merilis produk high-quality. 

Tas Goyard juga dibuat dalam jumlah terbatas sehingga ini menambah eksklusivitasnya. Pada tahun 1990-an, brand Goyard makin dikenal secara internasional, tetapi tetap mempertahankan craftsmanship yang high-quality, indah, dan eksklusif yang membuat produk-produknya banyak dicari pencinta fashion. Dengan kualitas yang tidak perlu diragukan lagi, long-lasting, dan mewah, Goyard pun memiliki tempat istimewa di hati para fashionista.

Demikianlah 10 merk branded terkenal yang sudah dikenal luas oleh pencinta mode di seluruh dunia. Kualitas yang premium, model tas beragam, dan desain yang timeless dan elegan membuat brand-brand di atas menjadi favorit pecinta mode. Apakah kamu sudah mengoleksi produknya? Jika belum, langsung saja kunjungi website voilà.id untuk segera mendapatkan produk yang kamu suka. Happy shopping!

Baca Selengkapnya →