Site icon edit.voila.id

5 Tas Branded Berukuran Besar Pelengkap Kegiatan Sehari-hari

5 Tas Branded Berukuran Besar Pelengkap Kegiatan Sehari-hari

In this day and age, tren untuk ukuran tas sepertinya semakin lama semakin kecil. Ini menunjukkan, bahwa fungsi tas semakin lama semakin bergeser, tak sekadar melihat sisi fungsional, tetapi saat ini lebih mengutamakan style. Memang tidak salah untuk memiliki beberapa tas yang in style dan trendi. Namun, ketika harus beraktivitas sehari-hari yang lebih rumit, seperti pergi ke kantor hingga melakukan perjalanan satu hari penuh, tas besar yang dapat memuat barang-barang esensial sangatlah penting!

Di dunia luxury fashion, ketika tas mikro sangatlah trendi, inilah rekomendasi voila.id untuk tas-tas berukuran besar yang praktis, tetapi tetapi stylish!

Light and Foldable

Tote bag Longchamp Le Pliage ini memiliki siluet yang minimalis dan volume besar! Tidak perlu berpikir panjang bila ingin membawa dokumen-dokumen kantor maupun laptop. Gagangnya yang panjang juga memungkinkan tas ini untuk dibawa dengan nyaman di bahu. Selain itu, ritsleting di bagian atas juga dapat memastikan keamanan barang-barang yang dibawa. Tas ini memang sangat ideal untuk penggunaan sehari-hari, karena selain ringan juga dapat dilipat menjadi ukuran yang lebih praktis. Memiliki material yang berkualitas, tas ini termasuk affordable dibanding tas-tas desainer lain.

Le Pliage Green M Top Handle Bag Navy

Lavish Linen

Tote bag Chloe Woody ini bisa menjadi salah satu produk wajib dimiliki dalam koleksi tas mewah, karena desainnya yang stylish dan praktis. Meskipun tas ini memiliki banyak variasi ukuran, tas Chloe Woody berukuran besar ini memiliki kemampuan untuk menyimpan semua barang keperluan sehari-hari lebih banyak. Tas ini juga menjadi opsi menarik untuk overnight trip. Mulai dari pakaianpouch makeup, hingga sepatu flats pasti muat dalam tas bervolume besar dan penuh gaya ini. Belum lagi aplikasi trim kulit cokelat yang mewan dan webbing yang dihiasi logo Chloe, menambah sisi menarik dari sebuah tas ini.

Woody Large Tote Bag – Brown Linen/Flex

Never Out of Style

Valentino menawarkan perspektif branding yang segar dengan tote bag ini. Brand ini meninggalkan desain yang biasanya berwarna terang dan bold untuk tas yang berwarna monokromotik ini. Tote bag ini dihiasi dengan aplikasi bordir logo “VLTN” dan detail stud khas Valentino. Tas ini memberikan kesan refined dan polished sebagai everyday bag.

VLTN Medium Felt Shopper Bag Anthracite/Black

On the Go Tote

Kapasitas besar, tali bahu, dan pegangan yang nyaman membuat tas ikonis ini sangat serbaguna untuk dikenakan sehari-hari. Dihinasi dengan pola monogram besar yang dicetak dan diembos pada kulit, tentunya membuat orang langsung tahu brand apa yang dibawa. Karena corak kulit yang lebih alami dibandingkan dengan pilihan lainnya, tas berwarna Arizona/Beige ini sangat menarik perhatian. Apa lagi ketika dikenakan sebagai tas laptop yang bisa membuat penggunanya lebih siap untuk segala situasi.

On The Go Monogram Empreinte Tote Bag Arizona/Beige

Vintage Vibe

Tas Gucci ini akan menjadi pilihan ideal bagi yang menyukai produk luxury classicTote bag ini kokoh, berukuran besar, dengan aplikasi monogram GG dan webbing bergaris khas Gucci. Tas ini tentu dapat memuat semua barang yang perlu dibawa sehari-hari. Ophidia ini bisa menjadi pilihan tas berukuran besar terbaik bagi mereka yang menyukai tampilan klasik dari sebuah rumah mode.

Ophidia Jumbo GG Medium Tote Camel Ebony Brown

Shop More Our Brand & Collection!

Brand Rucas | Brand Polene | Brand Longchamp | Brand Rieti | Brand Christian Dior | Brand Fendi | Brand Acmé De La Vie | Brand Saint Laurent | Brand Polo Ralph Lauren | Brand Gentlewomen | Hermes Sandal | Tas Goyard | MCM Bags | Balenciaga City Bags | Prada Shoes | Tas Wanita | Sepatu Wanita |Tas Pria | Clutch Pria | Dompet Pria | Totebag Wanita

Baca Selengkapnya →