Style

7 Cara Styling Sundress agar Tampil Chic di Musim Panas

05 Aug 2024

Musim panas identik dengan celana pendek, T-shirt, dan tanktop. Namun, kombinasi tersebut bisa terasa membosankan. Untuk kamu yang ingin tampil chic tetapi tetap nyaman di musim panas, sundress bisa menjadi opsi yang lebih menarik.

Sundress Jadi Pakaian Favorit Wanita Saat Musim Panas

sundress Tampilan sundress untuk musim panas yang memikat

Sundress merupakan jenis pakaian wanita berupa gaun simple, dengan model yang longgar dan casual agar tetap nyaman digunakan, namun tetap memberikan kesan elegan. Bahan yang digunakan pada sundress biasanya adalah katun, linen, silk, atau bahan lainnya yang ringan, adem, dan cocok untuk musim panas.

Jadi saat musim panas tiba, sundress biasanya menjadi pakaian favorit para wanita untuk digunakan ke berbagai kegiatan yang santai, khususnya di luar ruangan. Contohnya seperti piknik, ke pantai, city tour, ke taman, atau hingga ke acara semi formal. 

Cara Styling Sundress agar Tampil Chic di Musim Panas

Meski berbentuk mirip gaun, sundress lebih identik dengan gaya outfit yang casual. Namun, sundress sendiri bisa di mix and match ke berbagai macam gaya, salah satunya seperti gaya outfit chic.

Jika kamu bingung untuk mix and match sundress dengan tampilan yang lebih chic di musim panas, maka kamu bisa ikuti cara styling sundress berikut ini, sekaligus rekomendasi produk dari koleksi voilà.id!

1. Tambahkan Perhiasan untuk Sentuhan Statement

Cara stylish sundress yang pertama, kamu bisa pakai sundress dengan motif floral seperti dress dari Zimmermann yang satu ini, lalu ditambahkan dengan aksen perhiasan seperti kalung, agar bisa menampilkan style yang lebih statement worthy.

sundress Tambahkan sentuhan summery dengan aksesoris

Zimmermann Pleated Mini Dress

Gaun mini bermotif bunga Karang dari koleksi resort 2024 ini, bisa jadi pilihan sundress untuk tampil lebih chic, di berbagai acara. Sundress ini menggunakan bahan utama polyester dan katun, dengan kerah V yang menjuntai, crinoline yang disisipkan di tepinya, dan resleting di bek tengah yang tidak terlihat.

Zimmermann Pleated Mini Dress Coral Floral

Karl Lagerfeld K/Circle Logo Archive Necklace

Agar tampilan chic lebih terasa, kamu bisa styling sundress floral kerah V dari Zimmermann dengan aksesoris kalung berbentuk Y dari Karl Lagerfeld. Kalung yang terinspirasi oleh desain arsip Karl Lagerfeld ini, memiliki warna emas dengan rantai ramping yang dihiasi pesona logo KARL melingkar, yang menarik perhatian.

Karl Lagerfeld K/Circle Logo Archive Necklace Gold

2. Layering dengan Jacket Denim

Pakai sundress yang dipadukan dengan jaket denim, juga bisa menghasilkan chic outfit yang santai namun tetap mewah. Berikut inspirasi styling outfit sundress, yang diambil dari koleksi Ulfa Johnson, dan jaket jeans dari Christian Dior.

sundress Tampilan layering sundress dengan denim jacket

Ulla Johnson Amalthea Shoulder Tie Dress

Amalthea Dress terinspirasi oleh Joni Dress, dengan desain garis leher halter, dan dua tali ikat di bahu. Terdapat juga detail baru yang ditambahkan, seperti lipatan halus yang menguraikan bagian dada dan pinggang, serta rok lipit yang menonjolkan pola saat bergerak melawan tubuh. Gaun midi berbahan silk dan bermotif bunga ini, dilengkapi dengan ritsleting jahitan samping.

Ulla Johnson Amalthea Shoulder Tie Dress Hibiscus

Christian Dior Denim Couture Cropped Jacket Denim

Dengan sundress yang elegan dan feminim, penambahan jaket jeans dari Christian Dior, membuat tampilannya makin chic. Terlebih, potongan jaket ini menampilkan kembali House klasik yang tak lekang oleh waktu, dalam versi couture.

Dibuat dari denim katun mentah berwarna biru, siluet-nya lurus dan dipotong. Diperkuat dengan tali jam tangan Christian Dior yang kontras, jaket ini cocok dipadukan dengan jeans atau dress berwarna kontras, untuk melengkapi tampilan stylish kamu.

Christian Dior Denim Couture Cropped Jacket Denim Blue

3. Pilih Sepatu atau Sandal yang Tepat

Tetap terlihat stylish dan elegan walau sundress kamu dipadukan dengan sepatu atau sandal? Bisa kok! Asal kamu bisa memilih alas kaki yang tepat. Kamu bisa padukan dress Zimmermann mustard ini dengan sandal dari Saint Laurent.

sundress Tampilan sundress yang chic

Zimmermann Pattite Tie Shoulder Dress

Gaun bahu pattie tie dengan bunga mustard ini berasal dari koleksi renang musim panas 2022. Gaun simple ini, memiliki detail garis kerajaan dengan tali bahu, dan rok berjenjang. Gaun ini juga terbuat dari katun, sehingga nyaman di kulit, serta resleting di bagian belakang yang tidak terlihat.

Zimmermann Pattite Tie Shoulder Dress Mustard Floral

Saint Laurent Cassandra Vegetable Tanned Leather Sandals Marron Gold

Bukan hanya sekadar sandal, sandal datar dengan pita lengkung t-strap dan gesper yang dapat disesuaikan ini, terbuat dari kulit anak sapi yang dihiasi cassandre logam di bagian depan. Kamu bisa padukan sandal ini dengan gaun Zimmermann Mustard di atas, untuk tampilan yang santai, tapi tetap elegan.

Saint Laurent Cassandra Vegetable Tanned Leather Sandals Marron Gold

4. Gunakan Belt untuk Membentuk Siluet

Agar sundress miliki tidak terlihat flat dan kosong di bagian pinggang, kamu bisa padukan dengan belt, untuk menambah kesan elegan. Bukan belt biasa, belt dengan buckle bernuansa emas ini, bisa membuat tampilanmu lebih mewah.

Thom Browne Flared Pique Tennis Dress White

Gunakan sundress berbahan katun, untuk aktivitas outdoor yang lebih nyaman, seperti dress putih berkerah dari brand Thom Browne berikut ini, yang bisa membuat penampilanmu lebih klasik. Dress dengan potongan rok yang melebar ini, bisa kamu padukan dengan belt, untuk memberikan kesan mewah dan elegan.

Thom Browne Flared Pique Tennis Dress White

Salvatore Ferragamo Adjustable Gold Gancini Belt Siena

Kamu bisa padukan dengan belt dari Salvatore Ferragamo, yang memiliki bentuk ramping dengan lebar 2,5 cm, dan detail yang cantik. Sabuk Gancini yang halus ini akan menambah sentuhan kecanggihan pada penampilan kamu. Belt ini terbuat dari calfskin yang lembut, rona hitam total berpadu serasi dengan kepala gesper Gancini emas yang menegaskan tampilan yang intens.

Salvatore Ferragamo Adjustable Gold Gancini Belt Siena Tan

5. Lengkapi dengan Tas Stylish

Mau datang ke acara dengan chic outfit menggunakan tas? Tas yang seperti apa yang cocok dipadukan dengan sundress? Yuk, intip inspirasi chic outfit dari koleksi voilà.id di bawah ini!

Self Portrait Cotton Broderie Anglaise Sleeveless Midi Dress

Untuk sundress kamu bisa gunakan gaun renda putih Self Portrait ini, yang punya sedikit tampilan yang romantis dan abadi. Gaun ini dibuat dari bahan katun broderie anglaise dan dilengkapi pinggang, serta rok berjenjang feminin untuk siluet menawan. Selain menambahkan aksen aksesori emas saat liburan, kamu juga bisa styling gaun ini dengan tas yang tepat.

Self Portrait Cotton Broderie Anglaise Sleeveless Midi Dress White

Alaïa Mina Open Work Shoulder Bag

Pergi liburan pakai gaun, jangan sampai salah pilih tas. Tas bahu jaring terbuka berwarna beige dari Alaia Mina ini, bisa jadi pilihan yang tepat. Tas ini terbuat dari kulit anak sapi, yang memiliki dua pegangan tas, tali panjang yang bisa disesuaikan, hingga motif potongan laser Vienne. Ukurannya juga sedang, yakni panjang 18 cm, lebar 5,5 cm, dan tinggi 22 cm.

Alaïa Mina Open Work Shoulder Bag Beige

6. Gunakan Topi Lebar

Styling chic outfit antara gaun dan topi, juga bisa menghasilkan chic outfit yang mewah lho! Tapi, harus pilih topi yang tepat, dan cocok dipadukan dengan gaun, seperti perpaduan dress Zimmermann yang satu ini, dengan bucket hat putih, dari Jacquemus.

sundress Padukan sundress dengan bucket hat untuk sentuhan elevated

Zimmermann Pleated Mini Dress Coral Floral

Gaun mini berwarna putih, dengan motif bunga Karang ini, sangat cocok dipadukan dengan topi putih dari Jacquemus. Kamu bisa tampil lebih chic meski menggunakan dress, dengan tambahan topi. Terlebih, sundress berbahan utama polyester dan katun ini, juga sangat nyaman digunakan di ruang terbuka, seperti ke kebun hingga ke pantai.

Zimmermann Pleated Mini Dress Coral Floral

Jacquemus Le Bob Gadjo Knotted Bucket Hat Off White

Tidak semua topi bisa di styling dengan dress atau gaun. Tapi topi ember atau bucket hal ini, justru bisa membuat tampilanmu lebih mewah. Terlebih, topi berbahan katun ini, memiliki logo logam perak di sisi depan, ditambah tali serut di bagian belakang yang dapat diikat menjadi pita.

Jacquemus Le Bob Gadjo Knotted Bucket Hat Off White

7. Layering dengan Cardigan

Yuk, styling sundress favoritmu dengan cardigan, untuk tampil chic di segala acara! voilà.id punya rekomendasi cardigan yang cocok, untuk dipadukan dengan sundress floral dari Ulla Johnson berikut ini!

sundress Tampilan sundress dengan cardigan yang chic

Ulla Johnson Amalthea Shoulder Tie Dress

Styling chic outfit-mu dengan menggunakan sundress dari Ulla Johnson, yang terinspirasi oleh Joni Dress. Dress ini memiliki desain garis leher halter, dan dua tali ikat di bahu. Terdapat juga lipatan halus yang menguraikan pada bagian dada dan pinggang, serta rok lipit. Gaun midi berbahan silk dan bermotif bunga ini, dilengkapi dengan ritsleting jahitan samping, dan cocok dipadukan dengan cardigan.

Ulla Johnson Amalthea Shoulder Tie Dress Hibiscus

Hermès H Long Sleeve Cardigan Aubergine

Padukan sundress untuk tampilan yang chic dengan cardigan lengan panjang berbahan wol, dengan motif “H” dari brand Hermès. Cardigan berbahan wol dengan leher V, bisa memberikan kesan elegan, ditambah dengan detail kancing berwarna tone-on-tone.



Hermès H Long Sleeve Cardigan Aubergine

Discover More Collection

Brand Goyard | Loro Piana Bags | Brand Rucas | Tas Wanita | Brand MLB | Brand Van Cleef Arpels | Brand Loro Piana | Hermes Sandal | MLB Shoes | MLB Bags | Brand Mardi Mecredi | Van Cleef Arpels Bracelets | Womens Loewe Bags | Brand Bottega Veneta | Saint Laurent Bags | Brand Longchamp | Brand Patek Philippe | Brand Ami Paris | Womens Prada Bags | Brand Loewe

BACA JUGA: 10 Tren Tas Wanita di 2024, Sudah Punya Salah Satunya?
BACA JUGA: 6 Jenis Tas Longchamp yang Stylish, Koleksi Sekarang Juga!
BACA JUGA: 7 Jenis Model Tas Hermès, Mana Favoritmu?
BACA JUGA: Tren Warna 2024! 7 Warna yang Perlu Kamu Pakai Mulai dari Sekarang untuk Tampil Modis!
BACA JUGA: Rekomendasi Outfit ke Bandara Biar Makin Stylish Saat Bepergian
BACA JUGA: Cara Mengetahui Ukuran Baju Wanita, biar Tidak Salah Pilih
BACA JUGA: 10 Rekomendasi Merk Tas Branded Wanita Affordable yang Buat Tampilan Makin Modis!
BACA JUGA: 10 Rekomendasi Brand Sepatu Pria, yang Ini Terkenal Seantero Dunia!
BACA JUGA: Menjadi Kiblat Fashion Dunia, Ini Dia 10 Merk Branded Asal Prancis yang Terkenal
BACA JUGA: Jenis Baju Wanita yang Wajib Ada di Lemari Pakaian Kamu

Tidak sulit untuk styling sundress untuk menghasilkan chic outfit yang elegan, dan mewah, namun tetap terlihat santai dan pastinya nyaman dipakai. Apalagi, koleksi sundress dan aksesoris di voilà.id juga banyak dan beragam, yang pastinya bisa kamu mix and match sendiri. Yuk, styling chic outfit versi kamu, dengan cek koleksi sundress lainnya di voilà.id!

Share this article