Top Picks

9 Model Sepatu Pria yang Wajib Masuk Koleksimu, Mulai dari Oxford Shoes hingga Boots!

22 Jan 2024
Related Brands:

Pernahkah kamu memperhatikan berbagai model sepatu pria? Belakangan ini, yang populer digunakan pria memang sneakers, padahal ada banyak jenis sepatu di pasaran untuk berbagai occasion. Tidak mungkin pakai sepatu olahraga ke acara resmi, bukan?

Oleh karena itu, kali ini voilà.id akan mengulas mengenai jenis sepatu pria yang dapat digunakan dengan berbagai tujuan. Dari formal hingga santai. Penasaran? Baca artikel ini sampai habis ya!

Model Sepatu Pria Derby shoe, salah satu model sepatu pria yang wajib dimiliki

9 Rekomendasi Jenis Sepatu Pria

Zaman sudah berubah dan tidak hanya wanita yang harus tampil stylish, pria juga. Oleh karena itu, penting untuk memilih sepatu yang sesuai dengan acara yang akan didatangi. Berikut 9 rekomendasi model sepatu pria yang wajib kamu memiliki.

1. Sneakers

Sneakers tentu berada pada posisi pertama sebagai model sepatu yang wajib dimiliki pria. Selain karena sedang in, sneaker cenderung mudah dipadukan dengan berbagai gaya pakaian.

Prada Rubber Logo Low-Top Sneakers Suede White Grey

Prada Rubber Logo Low-Top Sneakers Suede White Grey

Meskipun awalnya lebih dikenal sebagai sepatu olahraga, saat ini sneakers dikenal sebagai sepatu serbaguna yang dapat memberikan sentuhan kasual dan trendy pada penampilan, sehingga wajib untuk dimiliki.

 

New Balance 530 White Silver Metallic Black Unisex

New Balance 530 White Silver Metallic Black Unisex

2. Boots

Tidak hanya sneakers, boots juga merupakan jenis sepatu pria yang wajib dimiliki. Boots memiliki sentuhan maskulin dan cukup populer di kalangan pria. Jenis boots sendiri ada banyak, dari mulai tipe engineer, chelsea, dessert, dan dress boots. Kamu dapat menggunakan sepatu untuk semi formal occasion dan kasual. 

Jacno Zipped Boot in Calfskin Oak

Jacno Zipped Boot in Calfskin Oak

3. Sandal

Sandal merupakan pilihan yang nyaman untuk pria, terutama dalam cuaca tropis seperti di Indonesia. Sandal cocok untuk situasi santai dan kasual, memberikan fleksibilitas dalam berpakaian. Tak hanya itu, sandal juga ideal untuk aktivitas outdoor, memberikan kenyamanan saat bergerak di lingkungan terbuka.

Y3 Rivalry Sandals Slip On Off White

Y3 Rivalry Sandals Slip On Off White

Selain itu, sandal adalah jenis sepatu yang banyak digunakan dalam pemakaian sehari-hari. Hal ini karena sandal memiliki model yang praktis dan desain yang umumnya versatile, jadi dapat dipadukan dengan berbagai pakaian.

Hermes Genius Calfskin Sandals Black
Saint Laurent Espa Embroidered in Canvas Black

Saint Laurent Espa Embroidered in Canvas Black

Rekomendasi model sepatu pria selanjutnya adalah espadrilles. Sepatu ini memiliki desain nyaman, biasanya terbuat dari bahan kanvas ringan dan sol jute, menjadikannya pilihan ideal untuk dipakai sehari-hari. 

Sepatu ini cocok untuk berbagai kesempatan, seperti pesta di pantai, penerimaan, atau acara santai lainnya, memberikan kesan rapi tanpa terlihat terlalu formal. Kamu juga dapat menggunakan espadrilles untuk hangout, kuliah, hingga bekerja.

Prada Logo Side Espadrilles White
Balenciaga Logo Slide Sandals Black White

Balenciaga Logo Slide Sandals Black White

Slide adalah opsi ideal untuk acara santai dan kasual, menyajikan tampilan yang effortless tetapi masih stylish. Selain itu, sepatu ini sangat sesuai untuk kegiatan outdoor seperti piknik, jalan-jalan, atau ke pantai. Kamu dapat mengombinasikannya dengan pakaian santai, seperti celana pendek, celana olahraga, atau bahkan celana jeans, menjadikannya pilihan yang versatile.

Hugo Boss Darian Logo Strap EVA Slides Black

Hugo Boss Darian Logo Strap EVA Slides Black

6. Driver Shoe

Rekomendasi model sepatu pria selanjutnya adalah driver shoe yang cocok digunakan untuk mengemudi. Sol tipis dan fleksibel memberikan kontrol yang optimal pada pedal mobil, menjadikannya pilihan yang tepat untuk para pengemudi. Selain aspek fungsionalnya, driver shoes juga menawarkan kombinasi gaya elegan dan kasual, membuatnya ideal untuk berbagai kesempatan.

Gucci Driver with Web Men

Gucci Driver with Web Men

Acara semi-formal seperti pertemuan bisnis santai, pesta koktail, atau dinner santai menjadi tempat yang sesuai untuk mengenakan driver shoes, memberikan kesan rapi sekaligus nyaman. Kelebihan lainnya adalah kemudahan dalam berpadu dengan berbagai jenis pakaian, mulai dari celana panjang hingga celana pendek atau chino, menjadikannya opsi yang fleksibel untuk berbagai gaya pria. 

Valentino Garavani Rockstud Driver Moccasin In Leather Loafers Fondant

Valentino Garavani Rockstud Driver Moccasin In Leather Loafers Fondant

7. Loafer

Jika kamu membutuhkan sepatu untuk formal occasion, loafers dapat menjadi pilihan. Model sepatu pria ini memiliki desain yang mengombinasikan keanggunan dan kenyamanan, menjadikannya pilihan yang tepat untuk berbagai kesempatan. 

Tods Penny Bar Smooth Leather Loafers Brown

Tods Penny Bar Smooth Leather Loafers Brown

Loafers sering digunakan dalam acara semi-formal seperti pesta koktail, pertemuan bisnis, atau acara resmi lainnya, di mana sepatu ini mampu memberikan kesan rapi tanpa terlalu kaku.

Christian Louboutin Varsiboat Loafers Suede Leather Light Blue

Christian Louboutin Varsiboat Loafers Suede Leather Light Blue

Kelebihan lainnya adalah kemudahan dalam dipadukan dengan berbagai jenis pakaian, mulai dari celana formal hingga celana jeans, menjadikannya pilihan yang fleksibel dan mudah disesuaikan dengan gaya pria modern.

8. Oxford Shoe

Bally Scandor Calfskin Leather Oxford Shoes Black

Bally Scandor Calfskin Leather Oxford Shoes Black

Tidak hanya loafers, oxford shoe juga merupakan sepatu yang cocok digunakan untuk formal occasion. Sepatu ini menonjolkan kesan rapi dan sophisticated, menjadikannya opsi yang cocok untuk acara formal. Oxford shoes sering digunakan dalam acara-acara resmi seperti pernikahan, acara bisnis, atau pesta resmi lainnya. Kehadirannya memberikan kesan profesional dan serius.

Christian Louboutin Grego Oxford Shoes Black

Christian Louboutin Grego Oxford Shoes Black

Oxford shoes umumnya terbuat dari bahan kulit berkualitas tinggi, yang tidak hanya menambah nilai estetika tetapi juga memberikan daya tahan dan kualitas jangka panjang. Desain klasik oxford membuatnya sesuai untuk berbagai mode dan gaya pria. Sepatu ini tidak hanya menjadi tren sesaat, tetapi juga dapat digunakan dalam berbagai kesempatan sepanjang waktu.

9. Derby Shoe

Salvatore Ferragamo Gancio Outline Perforated Derby Shoes Calfskin Leather Black

Salvatore Ferragamo Gancio Outline Perforated Derby Shoes Calfskin Leather Black

Rekomendasi model sepatu pria selanjutnya adalah derby shoe. Derby shoe merupakan jenis sepatu formal dengan ciri khas sistem bukaan “open lacing” di bagian atas. Meskipun formal, derby shoe memiliki sentuhan yang sedikit lebih santai dibandingkan dengan oxford, menjadikannya pilihan yang lebih sesuai untuk acara-acara yang membutuhkan kesan rapi tanpa terlalu kaku.

Sepatu ini sangat versatile cocok untuk berbagai kesempatan. Sepatu ini dapat digunakan dalam konteks formal, semi-formal, atau bahkan gaya kasual yang lebih santai.

Christian Louboutin Grego Oxford Shoes Black

Christian Louboutin Chambeliss Calf Leather Derby Shoes Black

Cukup banyak model sepatu pria yang dapat kamu memiliki, bukan? Nah, jika kamu tertarik untuk memilikinya, bisa langsung mengunjungi voilà.id atau butik offline kami di Jakarta dan Surabaya

Share this article