Top Picks

Merk Flat Shoes Wanita yang Bisa Dipilih untuk Tampil Stylish

29 Apr 2024

Apakah kamu setuju kalau memakai flat shoes terasa begitu nyaman saat menjalani aktivitas sehari-hari? Kalau jawabannya iya, maka mengoleksi flat shoes menjadi satu keharusan. Selain praktis dan tidak membuat kaki pegal, memilih flat shoes yang tepat juga akan membuat kamu terlihat stylish.

BACA JUGA:
Rekomendasi Sepatu Wanita Terbaru Ini Sesuai untuk Berbagai Pilihan Gaya

Nah dalam artikel kali ini, voilà.id akan memperkenalkan merk flat shoes wanita yang dirancang dengan desain timeless dan versatile. Tidak perlu berlama-lama lagi, yuk simak satu per satu brand-brand yang merilis flat shoes yang nyaman dipakai!

1. Valentino Garavani

Merk flat shoes wanita pertama datang dari brand Valentino Garavani yang bisa dikoleksi untuk melengkapi outfit kamu. Flat shoes Valentino Garavani dirancang dengan footbed lebih lebar dibandingkan desainer footwear lain dengan seluruh bagian kaki sejajar dengan tanah. Selain itu, sebagian flat shoes-nya juga dihiasi detail stud yang membuatnya terlihat unik.

2. Salvatore Ferragamo

Flat shoes wanita dari brand Salvatore Ferragamo dikenal karena memiliki kualitas yang baik, attention to detail, dan kreatif. Selain itu, sepatunya juga terasa nyaman dan bisa dipakai untuk berjalan jauh tanpa membuat kaki terasa pegal. Desain sepatu Salvatore Ferragamo yang klasik juga mudah dikenali. Dan yang menarik adalah flat shoes wanita Salvatore Ferragamo cocok dipakai di segala usia, baik tua maupun muda.

3. Tory Burch

Merk flat shoes wanita lain yang bisa kamu pilih datang dari brand Tory Burch yang menawarkan siluet timeless dengan sentuhan modern. Desain flat shoes-nya merupakan perpaduan antara klasik elegan dan style kontemporer yang membuatnya disukai oleh fashionista. Selain itu, flat shoes Tory Burch juga didesain agar nyaman dipakai sepanjang hari.

BACA JUGA:
Hype di Tahun 2024, Inilah Mengapa Sepatu Wanita Flat Balerina Kembali Trending!

4. Christian Dior

Selanjutnya ada merk flat shoes dari brand Christian Dior. Flat shoes dari brand asal Prancis ini dirancang dengan menampilkan heritage brand dan dibuat dengan high craftsmanship. Selain itu, elemen desain yang khas seperti logo Dior, hiasan yang rumit, siluet modern, dan sophistication design membuatnya tampak elegan, mewah, dan classy.

5. Roger Vivier

Selanjutnya ada Roger Vivier yang juga menjadi salah satu merk flat shoes wanita yang bisa dipertimbangkan. Fashion brand asal Prancis ini tidak hanya menciptakan shoes yang arsitektural, tetapi desain sepatunya juga dianggap sebagai sebuah karya seni. Bagian yang paling mencolok dari flat shoes-nya adalah kehadiran buckle persegi yang dipresentasikan dengan siluet timeless.

6. Christian Louboutin

Sepatu Christian Louboutin dikenal dengan red lacquered sole, menggunakan material mewah, dan dirancang dengan craftsmanship sangat indah. Tidak hanya itu, brand ini juga memiliki standar craftsmanship tinggi pada produk yang akan diluncurkan. Hasilnya, flat shoes wanita yang dipakai tidak hanya terkesan mewah, tetapi juga nyaman dipakai dan terlihat glamor.

7. Miu Miu

Flat shoes wanita Miu Miu dirancang dengan desain ikonis, smooth, dan dibuat menggunakan warna, material, serta detail yang menampilkan kesan feminin. Sebagian flat shoes-nya juga dihadirkan dalam beberapa versi. Misalnya dengan silk top dan leather top yang dilengkapi fastening strap dengan eyelet, atau dengan elastic band, bukan strap.

BACA JUGA:
Gigi Hadid Tampil dalam Campaign Koleksi Tas Miu Miu Spring 2024

8. Malone Souliers

Merk flat shoes wanita selanjutnya datang dari brand Malone Souliers. Fashion brand asal Inggris ini menggunakan teknik tradisional cordwaining untuk meningkatkan kontur pada kaki wanita hingga membuatnya sempurna dan nyaman saat dipakai. Brand ini juga dikenal dengan high-level craftsmanship karena menggunakan material premium, dan hand finishing yang dilakukan oleh perajin ahli. Hasilnya adalah flat shoes dari Malone Souliers memiliki desain yang unik dan mengesankan.

9. Manolo Blahnik

Manolo Blahnik mungkin lebih dikenal dengan stiletto heel-nya yang delicate dan ringan. Namun, brand asal London, Inggris, ini juga dikenal dengan koleksi flat shoes-nya yang nyaman dipakai. Sepatunya dirancang dengan menggabungkan elemen halus untuk mendapatkan tampilan glamor, sekaligus sophisticated look. Selain itu juga terdapat perpaduan klasik dan desain yang fun hingga membuat pemakainya bisa terlihat percaya diri.

10. Maison Margiela

Merk flat shoes wanita selanjutnya adalah Maison Margiela yang cukup populer karena dirancang dengan pendekatan avant-garde dan eksperimennya terhadap fashion design. Flat shoes-nya sering menampilkan desain unik dan dirancang dengan detail artistik yang mengesankan. Brand ini juga sering memadukan berbagai material seperti clear PVC, metallic finish, hingga fabric bertekstur untuk menciptakan flat shoes yang stand out.

11. Chanel

Merk flat shoes wanita lain yang bisa dipertimbangkan datang dari brand Chanel. Flat shoes-nya dibuat dengan skill craftsmanship tinggi yang menggunakan material high-quality. Mulai dari tweed, satin, velvet, lambskin, goatskin, calfskin, atau exotic leather yang akan membuat tampilan footwear kamu terlihat mewah dan berkelas. Flat shoes Chanel juga versatile, dirancang dengan timeless style, nyaman dipakai, dan breathable sehingga tidak akan membuat kaki berkeringat.

12. Prada

Selanjutnya ada merk flat shoes wanita Prada yang dibuat menggunakan material high-quality seperti premium leather, suede, fabric, dan rubber sole untuk memastikan sepatu nyaman dipakai dan long lasting. Flat shoes Prada juga dirancang dengan menggabungkan elemen desain ikonis ke dalam produknya. Termasuk logo segitiga prada, hardware yang khas, dan kombinasi warna unik yang mengesankan.

BACA JUGA:
Kesuksesan Prada Kembali Berada di Posisi Puncak Top 20 Hottest Brand

13. Loewe

Merk flat shoes wanita yang terakhir datang dari brand Loewe. Memiliki desain logo brand yang khas seperti Anagram, Loewe terus berinovasi hingga dapat menghadirkan koleksi flat shoes yang elegan dan timeless. Siluet klasik yang ditampilkan pada flat shoes Loewe juga membuatnya versatile dan cocok dipakai di berbagai kesempatan.

Share this article