Masih sibuk mencari tas dengan pola unik, fungsional, dan dirancang dengan model beragam untuk menunjang penampilan? Tidak perlu bingung lagi karena mengoleksi tas Goyard dapat menjadi solusi untuk terlihat fashionable di segala suasana. Pola Chevron khas Goyard yang ditampilkan pada produk fashion brand mudah dikenali dan terlihat unik. Tas Goyard juga banyak disukai karena terbuat dari material leather berkualitas tinggi dan dirancang dengan berbagai style dan warna.
Baca juga : Cara Membedakan Tas Goyard Asli vs Palsu. Mudah, kok!
Reese Witherspoon terlihat menggunakan Goyard Saint Louis tote bag (sumber foto : https://lvbagaholic.com/)
Banyak selebriti dunia yang mengoleksi tas Goyard seperti Selena Gomez, Reese Witherspoon, Hilary Duff, Lauren Conrad, Kim Kardashian, Gwyneth Paltrow, dan masih banyak lagi. Nah kali ini, voila.id akan sharing tentang histori singkat Goyard, cara merawat tas Goyard, dan merekomendasikan 10 tas Goyard untuk kamu semua. So, simak terus artikel ini sampai selesai ya!
Sejarah Singkat Brand Goyard
Pierre-François Martin mendirikan Maison Martin pada tahun 1792 di Paris, Prancis, dengan memproduksi boks, peti, koper, dan wadah untuk pengepakan atau packing yang terbuat dari leather atau kulit. Dengan menggunakan material premium, pengerjaan yang detail, dan hasil yang memuaskan membuat produk yang dihasilkan oleh Maison Martin menjadi favorit keluarga kerajaan di Prancis.
Pada tahun 1845, François Goyard yang berusia 17 tahun magang di Maison Martin dan menerima pelatihan secara intens di bawah bimbingan Martin dan Louis-Henri Morel, penerus Maison Martin. Pada tahun 1852, Morel meninggal secara mendadak dan François Goyard mengambil alih perusahaan, lalu mengubah nama bisnisnya menjadi Maison Goyard. Setelah 32 tahun menjadi pucuk pimpinan Maison Goyard, François Goyard menyerahkan perusahaan kepada putranya Edmond Goyard pada tahun 1885.
Hingga sekarang, Goyard tetap menjadi salah satu brand favorit para selebriti dan tokoh terkenal dunia. Dan kini, Goyard tidak hanya memproduksi koper dan peti, tetapi juga aksesori untuk pria dan wanita, aksesori untuk hewan peliharaan, dan tas dari material leather dengan berbagai model, warna, dan style yang bisa melengkapi penampilan sehari-hari.
Makna di Balik Monogram Goyard
Pola Chevron khas Goyard (voila.id)
Cetakan monogram Goyard menjadi bagian penting dari brand ini. Tidak seperti kebanyakan desainer, monogram Goyard tidak menggunakan inisial huruf pertama untuk menyusun pola. Sebagai gantinya, brand ini menggunakan tiga chevron hingga membentuk formasi huruf ‘Y’ yang saling mengunci menjadi huruf utama. Kemudian titik-titik yang bertumpuk dibuat untuk menciptakan simbol dari sejarah keluarga Goyard sebagai log-driver. Pola tersebut kemudian dikenal sebagai pola Chevron Goyard.
Jenis Tas Goyard
Jenis tas Goyard (sumber foto : https://www.alhudapk.com/)
Kamu bisa langsung mengenali Goyard bag dari kejauhan hanya dengan melihat pola Chevron dari brand asal Prancis ini. Tidak hanya koper, Goyard juga meluncurkan banyak jenis tas, mulai dari tote bag, mini bag, trunk bag, crossbody bag, shoulder bag, top handle bag, backpack, pocket wallet, messenger bag, clutch bag, document case, dan lainnya.
Baca juga : 10 Merk Tas Branded Wanita yang Paling Dicari Sepanjang Tahun 2022
Cara Merawat Tas Goyard agar Awet dan Tidak Luntur
Cara merawat tas Goyard agar tetap awet (sumber foto : https://luxity.co.za/)
Secara umum, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk merawat tas Goyard, atau produk dari brand Goyard lainnya. Dan berikut penjelasan selengkapnya.
- Hindari membawa terlalu banyak barang ke dalam tas Goyard agar tidak merusak bahan dan lapisan tepi tas.
- Hindari kontak dengan benda tajam, menggores atau menggosok tas Goyard pada permukaan yang kasar.
- Hindari kontak terlalu lama dengan cairan seperti air hujan, air minum, atau cairan lainnya. Jika basah, keringkan dengan kain lembut secara perlahan agar cepat kering dan bersih.
- Lindungi tas Goyard dari kelembapan dan paparan sinar matahari secara langsung.
- Kerusakan secara permanen dapat terjadi jika tas Goyard mendapat kontak dengan deterjen, alkohol, produk yang mengandung minyak seperti kosmetik, atau segala jenis tinta.
- Untuk tas Goyard dengan warna terang seperti putih, hindari kontak terlalu lama atau menggosok dengan bahan berbeda warna untuk menghindari transfer warna atau noda.
- Untuk memastikan tas Goyard tahan lama, hindari terlalu sering menggunakan tas Goyard dengan memberinya sela waktu untuk istirahat.
- Jika ingin menyimpan tas Goyard untuk waktu yang lama, pastikan untuk melindunginya dari cahaya matahari dan kelembapan dengan memasukkannya ke dalam box atau dust box.
Meskipun dibuat dari material berkualitas, tetapi seiring dengan berjalannya waktu, tas Goyard yang terbuat dari kanvas kondisinya juga dapat menurun karena tanpa disadari terkena benda bertekstur kasar yang terjadi secara terus-menerus. Bahkan, warnanya dapat pudar, terutama pada pola Chevron. Hal ini dapat terlihat pada beberapa spot seperti bagian sudut, lipatan, dan bagian bawah tas. Untuk menghindari warna tas Goyard luntur atau pudar, lakukan perawatan dengan tepat seperti delapan saran di atas.
10 Rekomendasi Tas Goyard
Sekarang, kamu sudah tahu kan histori singkat, makna di balik cetakan monogram Goyard, dan cara merawat tas Goyard agar tetap awet? Selanjutnya, voila.id akan merekomendasikan 10 jenis tas Goyard dengan berbagai model.
1. Anjou Mini Bag
Anjou Mini bag dirancang dari material chevroches calfskin, Goyardine canvas, dan dilengkapi palladium hardware. Tas ini juga memiliki handle tebal sehingga mudah dipegang dan nyaman dibawa. Berkat ukurannya yang mini, tas Anjou Mini ideal dipakai untuk evening event. Berikut rekomendasi Anjou Mini bag dari voila.id.
2. Hardy PM Tote Bag
Untuk kamu yang setiap hari harus membawa banyak barang esensial ke kantor seperti dokumen dan laptop, memakai Hardy PM tote bag adalah opsi yang tepat. Tas ini cocok dipakai untuk everyday use atau ke kantor karena dapat digunakan untuk menyimpan file A4. Tas ini juga dirancang dengan tekstur ringan, fleksibel, dan aman berkat zip closure. Dengan long handle, kamu bisa merasa nyaman saat membawanya di bahu. Berikut rekomendasi Hardy PM tote bag dari voila.id.
Baca juga : Tren Tas 2023 Untuk Fashionista Sejati, Mana Favorit Kamu?
Goyard Hardy PM Tote Bag Black Tan
3. Artois PM Bag
Artois PM bag dirancang dengan mengacu pada Count of Artois, Robert I, saudara dari Louis IX yang dikenal sebagai Saint Louis. Karena di dunia nyata Count of Artois adalah saudara dari Saint Louis, Artois bag pun memiliki desain mirip Saint Louis bag dengan versi berstruktur, memiliki empat leather corner dan zip closure, serta handle lebih panjang dari Saint Louis PM bag. Pada bagian interior terdapat floating pocket yang dapat digunakan untuk menyimpan barang-barang. Berikut rekomendasi Artois PM bag dari voila.id.
4. Plumet Flat Bag
Didesain dengan kompartemen yang bisa digunakan untuk menyimpan uang receh, note, dan kartu, Plumet Flat bag dapat digunakan dengan cara diselempangkan di dada dengan removable strap. Plumet Flat bag yang terbuat dari Goyardine canvas/chevroches calfskin dirancang dengan palladium hardware, snap button, dengan inner side dari linen dan katun. Berikut rekomendasi Plumet Flat bag dari voila.id.
5. Petit Flot Bucket Bag
Petit Flot Bucket bag dirancang dengan adjustable strap dan menawarkan tiga opsi panjang strap saat dipakai di bahu. Mulai dari opsi pendek, medium, dan panjang atau dapat diselempangkan di dada. Tas ini mudah diakses dan aman dipakai dengan adanya leather cord. Berikut rekomendasi Petit Flot Bucket bag dari voila.id.
Baca juga : 10 Tas Ikonis dari Berbagai Brand Terkenal di Dunia
Goyard Petit Flot Bucket Bag Yellow
Goyard Petit Flot Bucket Bag – White
6. Senat MM Flat Pouch
Senat MM Flat Pouch terbuat dari material Goyardine canvas dan chevroches calfskin leather dan dapat digunakan sebagai everyday clutch. Clutch bag ini bisa dipakai dengan aman berkat zip closure dan memiliki interior card pocket yang fungsional untuk menyimpan kartu. Berikut rekomendasi Senat MM Flat Pouch dari voila.id.
Goyard Senat MM Flat Pouch Green
Goyard Senat MM Flat Pouch Grey
Baca juga : Lihat 10 Brand Termahal Tahun 2022 Ini Jadi Bikin Kerja Semakin Semangat!
7. Saint Isabelle Tote Bag
Saint Isabelle Tote bag termasuk tas versatile yang memiliki dua kompartemen dengan central magnetic pocket untuk menjadi barang-barang kamu tetap aman. Tas ini juga memiliki removable pocket yang dapat ditutup dengan snap fastener. Tote bag ini terasa sempurna digunakan untuk menunjang aktivitas dengan struktur kokoh, volume besar, dan kompartemen interior yang lapang. Berikut rekomendasi Saint Isabelle tote bag dari voila.id.
Goyard Saint Isabelle Tote Bag Yellow
8. Saint Louis PM Tote Bag Green
Saint Louis PM tote bag dirancang dengan tekstur ringan dan reversible. Artinya, tas ini dapat digunakan dengan cara dibalik, di mana bagian interior menjadi eksterior dan sebaliknya untuk memperlihatkan kain Goyardine dan memamerkan kombinasi linen dan cotton. Saint Louis PM Tote bag memiliki dua leather handle dan pada bagian interior terdapat removable pocket yang melekat pada salah satu handle. Berikut rekomendasi Saint Louis PM tote bag dari voila.id.
Goyard Saint Louis PM Tote Bag Green
9. Alpin Mini Backpack
Jika kamu sedang mencari tas serbaguna, maka Alpin Mini Backpack adalah pilihan yang tepat. Tas yang terbuat dari Goyardine canvas dan chevroches calfskin ini dirancang dengan rapi berkat clever hook yang dapat dipasangkan dengan dua removable dan adjustable strap untuk style tas berbeda. Tas ini menerapkan roller buckle fastening system dengan finishing palladium, dan dilengkapi floating pocket pada bagian interior. Berikut rekomendasi Alpin Mini Backpack dari voila.id.
Goyard Alpin Mini Backpack Orange
Baca juga : 10 Fashion Designer dari Brand Ternama, Bisa Kamu Tiru Etos Kerjanya
10. Vendome Mini Bag
Vendome Mini bag dapat dianggap sebagai versi mini dari Vendome MM bag dengan ukuran lebih versatile. Pola khas brand Goyard tampak jelas pada tas mini ini. Vendome Mini bag terbuat dari Goyardine canvas dan clamecy cowhide dengan finishing palladium, dan cotton lining berwarna kuning. Pada bagian interior terdapat flat pocket yang diamankan dengan zipped closing system dan double slider. Berikut rekomendasi Vendome Mini bag dari voila.id.
Goyard Vendome Mini Bag Black Tan
Di antara 10 rekomendasi tas Goyard di atas, mana yang menjadi favoritmu? Desain yang unik, fungsional, dan warna yang beragam membuat tas Goyard bisa menjadi koleksi baru. Jadi, tunggu apa lagi? Segera kunjungi voila.id untuk segera mendapatkannya! Dijamin, tas Goyard yang kamu dapatkan original!