Watches

Digandrungi Orang-orang Terkaya di Dunia, Yuk Intip 10 Merk Jam Tangan Pria Mahal ini!

09 May 2023

Jika kamu berpikir jam tangan digunakan hanya sebagai penunjuk waktu, itu keliru!. Ada banyak luxury brand yang merancang jam tangan dengan teknologi dan inovasi terkini, desain yang rumit dan kompleks, serta bertabur berlian. Tidak hanya pada bagian dial, tetapi hampir di sebagian besar elemen jam tangan. 

Walaupun harganya tinggi, banyak pesohor dunia pencinta horologi yang menjadi kolektor jam tangan mewah. Nah kali ini, voila.id akan memperkenalkan 10 brand jam tangan pria mahal yang banyak dipakai oleh selebriti dan tokoh terkenal di dunia. Makin penasaran kan? Yuk, simak artikel selengkapnya di bawah ini!

Baca juga : 3 Brand Jam Tangan Swiss Termewah

1. Patek Philippe

Ed Sheeran memakai Patek Philippe Nautilus 5726A
Ed Sheeran memakai Patek Philippe Nautilus 5726A

 

Merk jam tangan pria mahal pertama adalah Patek Philippe yang didirikan pada tahun 1839 oleh Antoni Patek dan Adrien Philippe. Brand asal Swiss ini dikenal karena skill craftsmanship luar biasa dan dirancang dengan desain mewah sehingga banyak pesohor dunia yang mengoleksi. 

Antoni Patek dan Adrien Philippe
Antoni Patek dan Adrien Philippe

 

Ada beberapa faktor yang membuat harga jam tangan Patek Philippe mahal yaitu kualitas, handwork, heritage, dan nilai jam tangan dari material yang digunakan. 

Grandmaster Chime 6300A-010 bernilai Rp495 miliar
Grandmaster Chime 6300A-010 bernilai Rp495 miliar

 

Patek Philippe juga sukses mempopulerkan komplikasi seperti perpetual calendar, split-second hand, chronograph, dan minute repeater pada jam tangan mekanik. Jam tangan Patek Philippe termahal hingga saat ini adalah Grandmaster Chime 6300A-010 yang laku terjual di Only Watch Auction Jenewa pada tahun 2019 dengan nilai $31,19 juta atau sekitar Rp495 miliar.

Patek Philippe Nautilus 5980/1R-001 Self Winding Steel Rosegold
Patek Philippe Nautilus 5980/1R-001 Self Winding Steel Rosegold

 

Rekomendasi jam tangan dari brand Patek Philippe adalah Nautilus 5980/1R-001 Self Winding Steel Rose Gold. Jam tangan ini terbuat dari rose gold case berukuran 40,5 mm dan gold bracelet dengan fold-over clasp dan lockable adjustment system. Sedangkan untuk movement, Nautilus 5980/1R-001 menggunakan mechanical self-winding movement calibre CH 28‑520 C dengan komplikasi chronograph with 60-minute, 12-hour mono-counter dan date.

2. Rolex 

Ben Affleck menggunakan Rolex GMT-Master Pepsi
Ben Affleck menggunakan Rolex GMT-Master Pepsi

 

Dirancang dengan desain yang presisi, menggunakan material premium, dan craftsmanship luar biasa, Rolex juga masuk dalam jajaran merk jam tangan pria mahal. Ketika sebagian besar brand menggunakan material 316L stainless steel, Rolex justru menggunakan 904L stainless steel yang dipoles. 

Paul Newman’s Rolex Daytona bernilai Rp262 miliar
Paul Newman’s Rolex Daytona bernilai Rp262 miliar

 

Material 904L stainless steel yang disebut sebagai ‘corrosion-resistant superalloy memiliki tekstur keras, resisten terhadap korosi, durable, dan memiliki ketahanan yang baik terhadap medan magnet. Riset dan inovasi yang terus dilakukan oleh Rolex juga memainkan peranan penting seperti penggunaan perpetual movement yang menawarkan presisi tinggi. Jam tangan Rolex termahal hingga saat ini adalah Paul Newman’s Rolex Daytona yang bernilai $17,8 juta atau sekitar Rp262 miliar.

Baca juga : Jangan Sampai Tertipu! Simak 10 Ciri-Ciri Jam Tangan Rolex Asli Ini

Rolex Daydate - 228235 RG Choco Roman
Rolex Daydate – 228235 RG Choco Roman

 

Salah satu produk jam tangan dari brand Rolex yang bisa dipertimbangkan adalah Rolex Daydate – 228235 RG Choco Roman. Jam tangan ini menggunakan perpetual mechanical movement calibre 3235, Oyster case berukuran 40 mm dari material Everose gold 18K, dan bracelet Everose gold 18K. Dial berwarna cokelat dan power reserve 70 jam.

Baca juga : Jam Tangan Rolex Datejust ini Klasik dan Bersejarah!

3. Breitling

Brad Pitt memakai jam tangan Breitling Premier B01 Chronograph Norton
Brad Pitt memakai jam tangan Breitling Premier B01 Chronograph Norton

 

Brand jam tangan pria mahal lainnya berasal dari Breitling yang didirikan pada tahun 1884 oleh Léon Breitling. Watchmaker asal Swiss ini sukses memproduksi jam tangan yang presisi, akurat, dan durable, serta cukup populer di dunia penerbangan. Tidak hanya itu, Breitling juga dikenal dengan penggunaan material yang high-quality seperti gold, stainless steel, titanium, stone atau batu berharga. 

Brand ini juga dikenal menciptakan jam tangan dengan size besar dan high-quality chronograph seperti Navitimer dan Chronomat yang banyak dipakai oleh pilot dan penerbang. Jam tangan Breitling termahal adalah Breitling Bentley Flying B (J28362) yang bernilai $255,000 atau sekitar Rp3,8 miliar. 


Breitling Superocean Chrono 42 – A13311D1/C971-161A Blue Chronograph

 

Jika kamu ingin mengoleksi jam tangan dari brand Breitling, ada Breitling Superocean Chrono 42 – A13311D1/C971-161A yang dapat dipilih. Dive watch tahan air 200 meter ini terlihat menonjol dengan dial biru dengan jarum dan indeks diisi luminous. Stainless steel digunakan pada case berukuran 42 mm dengan unidirectional rotating bezel berwarna biru. Breitling Superocean Chrono 42 – A13311D1/C971-161A menggunakan automatic Chronograph movement calibre Breitling 13 Chronometre, berdetak dengan frekuensi 28.800vph, 25 jewel, power reserve 40 jam, dengan fungsi chronograph dan date pada posisi jam 3 dan 12-hour chronograph.

4. Hublot

Hublot Big Bang $5 Million Watch bernilai Rp73 miliar
Novak Djokovic dengan Hublot Big Bang Meca-10 ceramic blue off-court

 

Memakai jam tangan dari merk Hublot di pergelangan tangan dapat menjadi simbol kemakmuran dan gengsi karena harganya yang mahal. Ada beberapa alasan kenapa jam tangan pria dari brand Hublot harganya mahal. Mulai dari desain unik, pengerjaan yang detail, dan penggunaan material superior, seperti dari gold, Hublonium, sapphire crystal, carbon fiber, keramik, black diamond, dan waterproof rubber

Hublot Big Bang $5 Million Watch bernilai Rp73 miliar
Hublot Big Bang $5 Million Watch bernilai Rp73 miliar

 

Brand Hublot juga menjadi pelopor jam tangan inovatif yang berpegang teguh pada motto ‘Art of Fusion’. Artinya jam tangan dibuat dengan menggabungkan keahlian, inovasi futuristik, dan menerapkan teknologi terdepan. Dengan begitu, Hublot bisa sukses menghasilkan jam tangan yang estetis, nyaman, dipakai, andal, dan modern. Jam tangan Hublot termahal hingga saat ini adalah Hublot Big Bang $5 Million Watch atau bernilai sekitar Rp73 miliar.

Hublot Big Bang 39 - 465.SX.1170.RX.1204 One Click Steel Diamonds
Hublot Big Bang 39 – 465.SX.1170.RX.1204 One Click Steel Diamonds

 

Salah satu jam tangan Hublot yang bisa dikoleksi adalah Hublot Big Bang 39 – 465.SX.1170.RX.1204. Jam tangan ini didesain dengan case stainless steel berukuran 39 mm dan dial hitam matte. Sedangkan untuk bezel, jam tangan ini juga menggunakan stainless steel yang dipoles, dan dihiasi oleh 42 diamond dengan 6 titanium screw berbentuk H. Hublot Big Bang 39 ini menggunakan self-winding HUB1710 movement dengan frekuensi 4 Hz, dan power reserve 50 jam, dan date-window pada posisi jam 3.

Baca juga : Jam Tangan yang Mampu Mengelevasi Tampilan Sehari-hari

5. Franck Muller

Cristiano Ronaldo dengan jam tangan Franck Muller Tourbillon Trumps Van Cleef & Arpels
Cristiano Ronaldo dengan jam tangan Franck Muller Tourbillon Trumps Van Cleef & Arpels

 

Brand jam tangan pria mahal selanjutnya adalah Franck Muller. Jam tangan dari brand ini mudah dikenali berkat Cintrée Curvex atau case melengkung dengan kontur unik yang dikenal sebagai siluet khas Franck Muller. Harga jam tangan Franck Muller juga mahal karena faktor lain seperti penggunaan material berkualitas tinggi, desain unik, produksi limited edition, dan detail handcrafted

Baca juga : Biar Tidak Ketinggalan, Wajib Cek 8 Jam Tangan Franck Muller Vanguard Paling Ikonis Ini!

Franck Muller Aeternitas Mega 4 Watch bernilai Rp40 miliar
Franck Muller Aeternitas Mega 4 Watch bernilai Rp40 miliar

 

Sebagai salah satu luxury watch asal Swiss, jam tangan ini sukses menciptakan Tourbillon  yang tampak pada bagian depan untuk pertama kalinya. Desain baru yang revolusioner dan Grand Complication menjadi landasan bagi Franck Muller untuk diakui sebagai ‘Master of Complications’. Jam tangan Franck Muller termahal adalah Franck Muller Aeternitas Mega 4 Watch yang bernilai $2,7 juta atau sekitar Rp40 miliar.

Franck Muller Vanguard V45 Rose Gold White Dial
Franck Muller Vanguard V45 Rose Gold White Dial

 

Jam tangan dari brand Franck Muller yang voila.id rekomendasikan adalah Franck Muller Vanguard V45 V45 SC DT 5N BC. Jam tangan automatic ini dibuat dari case rose gold 18K berukuran 44 mm, dan sapphire crystal. Warna putih dipilih untuk dial dan berpadu serasi dengan leather strap yang juga berwarna putih.

6. Cartier

Rami Malek mengenakan jam tangan Cartier
Rami Malek mengenakan jam tangan Cartier

 

Cartier juga menjadi brand jam tangan pria mahal yang banyak dikoleksi selebriti dunia. Sejarah brand Cartier sebagai jewelry maker sekaligus watchmaker yang bermutu seolah menjadi jaminan bahwa logam mulia dipilih secara khusus untuk menciptakan jam tangan mewah. Brand ini juga memiliki laboratorium pembuatan jam tangan berteknologi tinggi untuk memastikan bahwa hanya jam tangan berkualitas tinggi dan presisi yang dibuat di dalamnya. 

Sebagai sebagai luxury jewelry brand sekaligus luxury watches brand, Cartier tidak lepas dari keahliannya dalam merancang jam tangan yang stylish dan fashionable berkat pengalamannya dalam membuat perhiasan. Salah satu jam tangan Cartier termahal dijual dengan harga mencengangkan yaitu Cartier Phoenix Décor Secret Watch yang bernilai £1,8 juta atau sekitar Rp33 miliar.

Cartier Santos Watch 39 - WSSA0018 De White Steel Strap
Cartier Santos Watch 39 – WSSA0018 De White Steel Strap

 

Jika Cartier menjadi brand favorit, ada model Cartier Santos Watch 39 – WSSA0018 yang bisa dipertimbangkan. Jam tangan ini berukuran 39,8 mm dan menggunakan mechanical movement calibre 1847 MC, dan tahan air hingga 100 meter. Cartier Santos Watch 39 – WSSA0018 menggunakan case dan bracelet stainless steel dengan SmartLink adjustment system. Untuk pilihan strap kedua terbuat dari calfskin dengan interchangeable steel folding buckle.

Baca juga : 5 Rekomendasi Jam Tangan Mewah untuk Wanita

7. Omega

Pangeran William menggunakan James Bond-esque Seamaster Professional
Pangeran William menggunakan James Bond-esque Seamaster Professional

 

Jam tangan Swiss Made dikenal luas karena menggunakan komponen top-quality, akurat, dan selaras dengan histori pembuatan jam tangan Swiss yang legendaris. Omega, sebagai salah satu jam tangan Swiss Made ini juga memiliki sejarah panjang dalam hal reputasi karena didirikan pada tahun 1848. Pengerjaan desain jam tangan Omega juga dilakukan dengan standar tinggi untuk memastikan kualitas jam tangan. 

Omega tidak hanya membuat jam tangan mekanik, tetapi juga jam tangan quartz yang dikenal lebih akurat dibandingkan dengan jam tangan mekanik. Kualitasnya yang tidak perlu diragukan membuat Omega dipercaya sebagai official timekeeper Olimpiade sebanyak 28 kali sejak tahun 1932 dan digunakan dalam film James Bond. Tidak hanya itu, Omega Speedmaster “Moonwatch” juga dipakai oleh astronot Neil Armstrong mendarat di bulan tahun 1969. Metal yang digunakan pada jam tangan Omega juga menawarkan ketahanan terhadap abrasi, magnet, dan korosi terutama pada bagian case, bracelet, buckles, clasp, dan komponen movement. Jam tangan Omega termahal adalah Constellation Baguette yang bernilai $700.000 atau sekitar Rp10 miliar.

Omega Sea Master Diver 300m 44 - 210.32.44.51.01.001 Co-Axial Master
Omega Sea Master Diver 300m 44 – 210.32.44.51.01.001 Co-Axial Master

 

Jika kamu sedang mencari diver watch dengan desain sporty, ada Omega Seamaster Diver 300m 44 – 210.32.44.51.01.001 yang bisa dipertimbangkan. Jam tangan ini tahan air hingga 300 meter, dibuat dari case stainless steel berukuran 44 mm, dan domed sapphire crystal. Omega Seamaster Diver 300m 44 – 210.32.44.51.01.001 menggunakan OMEGA chronograph automatic movement Calibre 9900 Master Chronometer , memiliki sifat anti-magnetik, jarum jam dan indeks diisi dengan Super-LumiNova, dan menggunakan rubber strap berwarna hitam.

Baca juga : Beda Jam Tangan, Beda Pula Fungsinya! Kenali Fungsi Jam Tangan Berikut

8. Panerai

The Rock menggunakan jam tangan Panerai
The Rock menggunakan jam tangan Panerai

 

Brand jam tangan pria mahal selanjutnya jatuh pada Panerai. Luxury watch ini dibuat dari bahan premium dan dirancang dengan desain inovatif, maskulin, dan bold. Secara historis, Panerai mulanya adalah dive military instrument brand yang membuat peralatan selam dan navigasi untuk militer Italia dan negara lain. Selanjutnya, Panerai bekerja sama dengan Rolex untuk membuat jam tangan. Setelah mampu memproduksi jam tangan sendiri, Panerai mulai menjualnya ke pasar umum dan kini dikenal sebagai luxury watch brand.

Ada dua model jam tangan Panerai paling terkenal yaitu Radiomir dan Luminor. Dan untuk lulus uji, jam tangan Panerai harus memiliki ketahanan air 25% lebih tinggi dari batas yang dinyatakan secara resmi. Dari minimal 3 bar atau 30 meter hingga maksimal 250 bar atau setara 2.500 meter untuk model Submersible yang paling ekstrim. Elemen desain jam tangan Panerai juga sangat khas dengan crown besar,style dial minimalis, dan case besar. Jam tangan Panerai termahal adalah Panerai Kampfschwimmer Watch yang dibanderol dengan harga $1 juta atau lebih dari Rp14 miliar.

Panerai Luminor Quaranta 40mm PAM01271 Automatic Mechanical Steel
Panerai Luminor Quaranta 40mm PAM01271 Automatic Mechanical Steel

 

Salah satu rekomendasi jam tangan dari brand Panerai adalah Panerai Luminor Quaranta 40mm PAM01271. Jam tangan ini menggunakan case stainless steel berukuran 40 mm, sapphire crystal, dan stainless steel bezel yang dipoles. Untuk dial, jam tangan ini menggunakan warna putih dengan angka Arab untuk jam 6 dan 12, dan indeks jam tangan yang diisi luminous. Panerai Luminor Quaranta 40mm PAM01271 menggunakan automatic movement calibre P900, bekerja pada frekuensi 4 Hz, power reserve 3 hari, date window ditampilkan pada jam 3, dan sub-dial detik kecil ditampilkan pada posisi jam 9.

9. TAG Heuer

Tom Brady menjadi menggunakan jam tangan TAG Heuer
Tom Brady menggunakan jam tangan TAG Heuer

 

TAG Heuer dikenal luas karena memproduksi jam tangan yang andal dan akurat sehingga sering dikait-kaitkan dengan top-level sport. Berkat desain dan teknologi modern yang diterapkan pada jam tangan, tidak heran jika TAG Heuer dipercaya menjadi official timekeeper untuk Premier League. 

Brand ini juga terus melakukan inovasi dalam hal desain dan teknologi chronograph terkini untuk menciptakan jam tangan yang andal, presisi, fungsional, dan modern. Salah satu jam tangan TAG Heuer yang mahal adalah TAG Heuer Carrera Plasma Tourbillon Nanograph yang dibanderol dengan harga $346.000 atau sekitar Rp5 miliar.

TAG Heuer Carrera 42 - CBN2011.BA0642 Automatic Steel
TAG Heuer Carrera 42 – CBN2011.BA0642 Automatic Steel

 

Jika kamu tertarik untuk menambah koleksi jam tangan TAG Heuer, ada TAG Heuer Carrera 42 – CBN2011.BA0642 dengan dial berwarna biru yang memesona. Jam tangan chronograph ini dirancang dengan case stainless steel berukuran 42 mm dan fixed bezel stainless steel. Model ini menggunakan in-house automatic chronograph movement calibre Heuer 02, bekerja pada frekuensi 4 Hz, power reserve 80 jam, date-window pada posisi jam 6, dengan fungsi chronograph.

10. Tudor

David Beckham dengan jam tangan Tudor
David Beckham dengan jam tangan Tudor

 

Merk jam tangan pria mahal selanjutnya adalah sister company dari Rolex yaitu Tudor yang didirikan oleh Veuve de Philippe Hüther dan Hans Wilsdorf (Pendiri Rolex). Jam tangan asal Swiss dibuat dengan memperhatikan detail yang presisi dan hanya menggunakan bahan berkualitas tinggi. Brand ini juga menggunakan material premium seperti titanium, bronze, gold, dan diamond, di mana ini bisa meningkatkan harga jam tangan. 

Baca juga : Kombinasi Tampilan Urban dan Modern dari Jam Tangan Bell & Ross BR 05

Untuk jam tangan Tudor dengan sertifikasi movement in-house chronometer (COSC) dengan desain klasik dan tampilan vintage, harganya pun makin melejit. Jam tangan Tudor termahal hingga saat ini adalah Tudor Black Bay Only One Watch, yang dijual di Only Watch Charity Auction pada tahun 2015 seharga sekitar $410.200 atau sekitar Rp6 miliar.

Tudor Black Bay Fifty-Eight 39 - 79030B Blue Dial Stainless Steel
Tudor Black Bay Fifty-Eight 39 – 79030B Blue Dial Stainless Steel

 

Rekomendasi jam tangan Tudor dari voila.id adalah Tudor Black Bay Fifty-Eight 39 – 79030B berukuran 39 mm. Dive watch ini menggunakan self-winding mechanical movement calibre MT5402 (COSC) dengan bidirectional rotor system, power reserve 70 jam, dan tahan air hingga 200 meter. Tudor Black Bay Fifty-Eight 39 – 79030B dirancang dengan dial dan bezel berwarna biru dengan unidirectional rotatable bezel.

 

Wah, harga jam tangan di atas terlihat fantastis ya? Nah, kalau kamu tertarik untuk mengoleksi jam tangan dari brand di atas atau dengan desain dan spesifikasi berbeda, kamu tidak perlu risau. Ada website voila.id yang bisa kamu kunjungi untuk mendapatkan jam tangan berkualitas tinggi dan original dari berbagai brand terkemuka di dunia.

Share this article