Untuk mendapatkan sneaker dengan tampilan menawan dan kokoh, Prada seringkali menggunakan benang dengan warna yang sama dengan warna material yang dipakai untuk membuat sneaker. Ini dilakukan untuk mendapatkan visual seamless dan seragam sehingga tampilannya makin rapi.
Beberapa bagian dibuat dengan stitching ganda untuk memastikan sneaker terasa kokoh dan kuat saat dipakai beraktivitas, seperti saat berolahraga. Jika menemukan sneaker yang seluruh bagian dibuat hanya dengan single stitching, kamu perlu waspada kalau itu adalah produk palsu. Coba cek bagian lainnya untuk memastikan apakah kamu membeli sneaker Prada asli atau palsu.
Demikianlah beberapa bagian yang perlu diperhatikan untuk membedakan sneaker Prada asli vs palsu. Dengan memeriksa produk secara detail, kamu bisa terhindar mendapatkan sneaker palsu. Jika ingin mendapatkan sneaker Prada yang dijamin 100% authentic, kunjungi website butik voilà.id. Ada berbagai model dan warna sneaker Prada yang bisa kamu pilih.